Wednesday, May 18, 2011

Kerennya Android

Oke, disclosure dulu: Saya adalah pemilik smartphone android, dan saya sangat puas dengan smarthphone saya :D

Akhir-akhir ini saya melihat bahwa smartphone berbasis android semakin lama semakin populer. Sebagai seorang techno-enthusiast, saya ikut berpikir, kira-kira apa ya yang membedakan dia dengan yang lain? Menurut saya, perbedaan mendasar adalah android OS bersifat Open Source, walaupun untuk menggunakan merek "android" harus mendapatkan sertifikat kompatibilitas dari google.

Terus kalau open source kenapa? Open source menyebabkan cepatnya para pembuat HP mengadaptasi android sebagai OS perangkat mereka. Ini membuat android menjadi "windows"nya smartphone secara de facto. Ironis, mengingat windows sudah jauh lebih dulu mengembangkan sistem operasi mobile. Terdapatnya OS standar de facto ini membuat para pengembang aplikasi tidak perlu susah-susah memport aplikasinya untuk berbagai tipe handset, cukup buat versi android. Analoginya di PC, tidak perlu membuat software untuk Dell, HP, Compaq, Acer, dsb, cukup buat software untuk windows. Akibatnya pertumbuhan aplikasi android sangat cepat. Pengguna yang merasa membutuhkan manfaat dari tersedianya berbagai aplikasi akan terdorong untuk memilih android. Itulah faktor pendorong utama kepopulerannya, menurut saya lho ya.

Mengapa adaptasi android di Indonesia tidak secepat di luar negeri? Hmm, kurang tahu juga. Tebakan saya adalah karena masyarakat kita penggemar keypad QWERTY, sementara (saat ini) model smartphone android yang tersedia ber UI touchscreen. Tapi dengan berjalannya waktu dan munculnya berbagai model smartphone android, popularitasnya pasti akan semakin meningkat.

Demikian menurut saya kenapa android populer, dan akan makin populer. Untuk para pegiat IT tanah air, semoga tidak kecolongan menangkap pasar baru android lokal kita.

4 comments:

Lafrania said...

ini #kode ya? ;))

piqs said...

eh? kode apa? awa mah ga pake kode2an. langsung tembak!

*eh ini ngomong apa sih?

Ucing! said...

aku mau android :D *pentingbangetlohinikomen:D*

piqs said...

@uti
asiik. Kalo udah beli hape lamanya buat saya ya! :p